hari gini gak dengerin podcast ?
hehe... cuma becanda doang,tapi ini bener loh, belakangan ini podcast sedang menjamur dimana-mana,
hampir semua acara tivi dan radio sekarang ada podcastnya, bahkan kanselir jerman Angela Merkel pun sekarang sudah berpodcast ria...
buat yang belum tahu podcast itu apa sih ?
awalnya berasal dari kata iPod + broadcasting. tapi jangan takut buat yang ga punya iPod tetap bisa kok dengerin atau nonton podcast. Tinggal install podcatcher-nya, bisa pake iTunes, Lemon atau amaroK, terus subscribe feed yang ada di iTunes atau link dari internet. Program podcacher bertugas untuk mengumpulkan episode dari feed yang sudah disubcribe. Bisa juga diset untuk automatis download setiap kali ada episode baru. Setelah itu file audio atau video-nya bisa langsung dimainkan di iTunes atau disimpan untuk diputar di iPod maupun mp3 player lain.
Kesukaan gw antara lain:dont be that guy, comedy central, Let's speak italian, kalo yang bahasa jerman Top-Thema mit Vokabeln dan Alltagsdeutsch, terus juga nachgetreten
Ok deh... selamat berpodcast ria !
2 Comments:
Assalamualaikum,..
Salam kenal,.
Terimakasih atas tulisannya blogsnya
jadi tau apa itu podcast,..
tapi masih bingung,
aku kan download gitu nemu podcast mp3 belajar listening english itu,..
aku sih punya ipod nano,.
jadi aku masukkin aja seperti lagu biasa,. sekedar ngebiasain pendengaran dengan english conversation,
mohon pencerahannya,.
bisa by mail or ym naens1982@yahoo.co.uk
fs juga pake ym itu, terimakasih
maksud bingungnya gimana?
kalo mau cari2 podcast sih, paling gampang pake iTunes, klik di bagian iTunes Store terus Podcasts. Tinggal pilih disana, bisa subscribe atau get episode. Nanti di iTunes-nya akan muncul bagian Library->Podcast.
Post a Comment
<< Home