Thursday, December 21, 2006

Chili Cinnamon Cookies



Chili-Zimt-Kipferln. Kalo dibahasa Indonesiakan jadi "Kue kering sabit cabe kayu manis". Panjang banget ya!

Bahan-bahan untuk 30 buah
Persiapan 45 menit + 1,5 jam mendinginkan adonan

25 gr mandel ditumbuk halus
150 gr terigu, 40 gr gula bubuk
30 gr hazelnut yang ditumbuk halus
1 sdt bubuk kayu manis
1/2 sdt bubuk cabe
100 gr mentega, 1 kuning telur, sejumput garam.

Cara membuat:
1. Mandel digongseng sampai kuning keemasan di wajan, dinginkan, lalu campurkan dengan tepung, gula bubuk, hazelnuts, bubuk kayu manis dan bubuk cabe.

2. Adoni campuran tadi dengan mentega, kuning telur, dan sedikit garam sampai adonan licin. bungkus ke dalam plastik, dinginkan 1 jam. Lalu buat 30 bola-bola dan bentuk seperti bulan sabit. (Bisa juga digiling tipis dan dicetak)

3. Panaskan oven 200°C (api atas-bawah). Letakkan adonan yang telah dicetak di loyang yang dilapisi kertas roti. Dinginkan 30 menit. Lalu panggang di oven 10 menit. Dinginkan dan letakkan di rak kawat. Hiasi dengan coklat yang sudah dicairkan. Caranya bisa dilihat disini.

1 Comments:

At 12:06 PM, Anonymous Anonymous said...

aduh enak deh.... jadi pengen bikin kue buwat natalan :P

dingin2 trus bikin kue ... heheh ^^

fai

 

Post a Comment

<< Home