Saturday, December 30, 2006

Stollen potong


Stollen adalah roti buah yang menjadi salah satu ciri khas Natal di Jerman. Stollen yang biasanya ditemui berbentuk silinder panjang dan kemudian diiris tipis. Misalnya seperti gambar di kanan ini. Tapi kali ini stollen dibuat seperti cake potong. Resep aslinya berjudul Kleine Stollenbissen dari majalah 'die aktuelle spezial'. Resepnya memang panjang, tapi sebenarnya tidak susah membuatnya.



Resep Stollen Potong
Bahan untuk kira2 40 potong

Campuran buah:
150 gr Mandel halus (sudah ditumbuk)
200 gr Kismis
50 gr Orangeat & 75 gr Zitronat (Sukade)
1 sdm aroma Mandel
80 ml Rhum
(bisa diganti dengan 1 tabung kecil aroma Rhum berbahan minyak + 50 ml air )

Adonan roti:
250 gr terigu
1/2 kotak ragi segar (21 gr)
(diganti dengan 1 bungkus ragi kering, 7 gr)
50 gr gula bubuk
100 gr mentega
50 gr lemak angsa (diganti mentega)
1 telur sedang (suhu ruangan)

Taburan:
100 gr mentega
100 gr gula halus

Cara membuat:
Hari pertama, Campurkan mandel, Kismis, Sukade, aroma Mandel, dan Rhum. Tutup dan biarkan meresap satu malam.
Besoknya, tempatkan tepung di mangkok besar, buat lubang di tengahnya.
Cairkan ragi dengan 1 sdm gula bubuk dan 2 sdm air hangat.
Tuang ke lubang di tepung tadi, taburi sedikit tepung, tutup, diamkan di tempat hangat 15 menit.
Sementara itu panaskan oven 175°C, siapkan loyang 22cm X 28cm, lapisi dengan 2 lapis kertas roti.
Cairkan mentega dan lemak angsa.
Campurkan campuran buah, gula, telur, mentega cair, telur dan tepung dengan mixer (knethaken) sampai rata.
Tuang adonan ke cetakan (tinggi 1.5 cm), panggang 30 menit.
Cairkan sisa mentega, setelah kue matang, keluarkan dari oven, lapisi kue dengan sebagian mentega selagi panas dengan bantuan kuas.
Taburi dengan sebagian dari sisa gula tepung. Biarkan meresap. Kemudian lapisi lagi dengan mentega lalu gula bubuk. Lakukan sampai mentega habis tapi sisakan gula untuk taburan terakhir.
Tutup dengan aluminium foil, biarkan semalaman.
Terakhir taburi stollen dengan sisa gula bubuk. Potong-potong kotak 3cm X 4cm.

NB: lemak angsa memberikan rasa Stollen yang asli
Kalau tidak ada cetakan yang pas ukurannya, pakai Backblech yang dikecilkan dengan aluminium foil.

0 Comments:

Post a Comment

<< Home